You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
1.000 Warga Cilincing Ikut Rapid Tes Massal
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

1.000 Warga Cilincing Ikut Rapid Tes Massal

Sebanyak 1.000 warga Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, mengikuti test cepat massal (Rapid Test) di Area Parkir Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Kober, Kelurahan Semper Timur. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dan Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19.  

Melawan COVID-19 bukan hanya tugas pemerintah saja.

Sekretaris Kota Jakarta Utara, Desi Putra mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi.

"Melawan COVID-19 bukan hanya tugas pemerintah saja. Kita butuh peran aktif dari seluruh elemen masyarakat," katanya, Selasa (30/6).

119 Warga Sunter Jaya Ikuti Rapid Tes COVID 19

Dengan kegiatan rapid tes ini, lanjut Desi, diharapkan pemetaan dan antisipasi penyebaran wabah COVID 19 di wilayah Kecamatan Cilincing bisa diantisipasi.

Ketua Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19, Sandiaga Uno mengatakan, kegiatan Rapid Test ini akan dilanjutkan dengan Polymerese Chain Reaction (PCR) jika ditemukan hasil reaktif.

"Terimakasih lurah dan seluruh masyarakat Cilincing yang sudah ikut ambil bagian dalam memeriksakan kondisi kesehatannya. Saat ini kita ingin segera memutus mata rantai penyebaran COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye895 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye843 personNurito